Badung, BaliTerkini.com - Bali memang kaya akan wisata, terutama wisata pantai, di Pulau Dewata terdapat banyak sekali pantai-pantai indah, baik itu pantai populer maupun yang belum banyak dijamah wisatawan. Mari kita lupakan sejenak keramaian pantai kuta, keasrian alam ubud dan keindahan sunrise di pantai sanur, karena masih banyak pantai indah tersembunyi di Bali, nah, salah satu pantai indah dan tersembunyi di Bali adalah Pantai Nyang Nyang.
Pantai Nyang Nyang merupakan salah satu pantai di kawasan Pecatu, objek wisata Bali ini hanya sekitar 1 kilometer dari Pura Luhur Uluwatu, tepatnya di Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, walaupun lokasinya yang berada tak jauh dari Pura Uluwatu, namun nyatanya tidak banyak orang tahu mengenai pantai ini. Pantai Nyang Nyang terbilang cukup sepi untuk wisata pantai di Bali karena merupakan salah satu pantai tersembunyi di Bali, nah jika kamu menyukai suasana tenang dan sepi di pantai, maka Pantai Nyang Nyang sangat cocok untuk kamu kunjungi, lokasi pantai ini juga dekat dengan beberapa pantai lainnya seperti Pantai Karma Kandara dan green bowl, uniknya, tidak banyak wisatawan yang mengetahui tepatnya lokasi dari Pantai Nyang Nyang ini, bahkan sebagian masyarakat Bali juga tidak tahu.
Pantai Nyang Nyang menawarkan keindahan pasir putih khas pantai di Bali dengan ombak yang cukup besar sehingga sangat cocok untuk melakukan surfing, untuk kamu yang tidak suka surfing, bisa juga bermain di pinggir pantai kok, garis pantai di Pantai Nyang Nyang cukup panjang jadi kamu bisa berjalan jalan dari ujung ke ujung lainnya untuk menghabiskan hari. Tapi, sebelum kamu bisa menikmati keindahan Pantai Nyang Nyang ini, kita harus melewati ratusan anak tangga terlebih dahulu, kira kira sekitar 500 anak tangga yang harus kita lewati untuk sampai ke pantai tersebut, jadi persiapkan fisikmu ya sebelum memutuskan berlibur ke Pantai Nyang Nyang.
Semua rasa lelahmu akan terbayar ketika sudah sampai di bibir pantai, keindahan alam Pantai Nyang Nyang akan menyambutmu, dan dijamin kamu tidak ingin buru-buru pulang setelah sampai di lokasi pantai.
Rute menuju Pantai Nyang Nyang, setelah melewati SD Negeri 3 Jimbaran, kamu akan melihat pertigaan, beloklah ke kiri yang memiliki jalan tanah dan berbatu kapur dan terdapat penunjuk jalan yang bertuliskan “Nyang Nyang Surfing Beach” ikutilah jalan tersebut hingga sampai di tempat parkir pantai nyang nyang. [Sumber: brobali.com]
Related Articles
- Warisan Suci Pura Batu Kursi, Kisah Keramat dari Buleleng
- Spiritualitas dan Savana di Bukit Pura Batu Kursi
- The Ancient Whispers: The Seven-Century Saga of the Kayu Putih Tree in Bali
- [PHOTO] Pura Segara Rupek: Sebuah Cerita Eksotisme dan Kebersamaan
- Ornamen Tugu di Cartagena, Ilusi Levitasi yang Memukau