Hmm...Dingin Alami Gelato di Roma
- 30 Mei 2019
- Savor
- Internasional
Roma, BaliTerkini.com - Ada bermacam-macam aktifitas jasa wisata di sekitar kota Vatikan, salah satu yang paling terdekat dengan bangunan suci adalah kedai Gelato.
Kedai lainnya juga tersebar di pinggir-pinggir jalan di lokasi wisata kota Roma. Harga Gelato disini bervariatif tergantung selera pembeli.
Ada banyak varian rasa, mulai Tiramisu, Coklat, Cafee, Caramel, dan banyak lagi.
Harga yang ditawarkan mulai 3 euro sampai 6 euro. Dalam satu cup Anda mendapatkan tiga ragam rasa berbeda.
Nama "Gelato" sendiri berasal dari bahasa Italia yang artinya "beku". Gelato terbuat dari bahan utama seperti susu, krim, dan gula.
Kemudian diberi tambahan variasi rasa mulai dari buah-buahan, kacang, dan bahan perasa lainnya. Apabila dibandingkan dengan es krim pada umumnya, Gelato memiliki kandungan lemak yang lebih rendah.
Gelato disajikan layaknya es krim pada umumnya, seperti dalam cup, kerucut, gelas, isian roti, kue, dan wadah lainnya.
Menikmati Gelato di rumah aslinya serasa lengkap sambil menikmati suasana Roma sambil duduk tanpa menguras kantong. [BT.com]
Related Articles
- Kuliner Laut yang Memikat di Restoran Ta Chalkina Yunani
- Menghindari Sial, 7 Makanan yang Harus Dihindari Saat Perayaan Imlek
- Durian lovers, rejoice! Jembrana offers the best of the “King of Fruits”
- Pantai Yeh Leh: Memburu Rumput Laut Sebagai Pangan Sederhana
- Babi Guling, completely non halal in Bali