Pawai Budaya Awali Rangkaian HUT Kota Amlapura Ke-377

birohumas.baliprov.go.id
Karangasem, BaliTerkini.com - Peringatan hari jadi Kota Amlapura hendaknya dapat memberikan makna dan manfaat yang besar kepada masyarakat selain itu juga mampu meningkatkan kerjasama antara masyarakat dan pemerintah sehingga apa yang menjadi program pemerintah mampu dirasakan dengan baik oleh masyarakat.
 
Oleh karena itu, sangat diharapkan peringatan HUT Kota Amlapura yang ke 377 dapat dijadikan sebagai momentum perubahan menuju kea rah yang lebih baik. Demikian disampaikan Gubernur Bali Made Mangku Pastika dalam sambutannya yang dibacakan oleh Wakil Gubernur Bali Ketut Sudikerta saat membuka secara resmi Pawai Budaya Peringatan HUT Kota Amlapura ke 377 di Lapangan Padangkerta, Karangasem, Rabu (14/6).
 
“Kota Amlapura telah memasuki hari jadi yang ke 377, tentunya telah banyak kontribusi terhadap pembangunan Bali, oleh karena itu peringatan kali ini mampu dijadikan sebagai momentum untuk mengevaluasi diri sehingga mampu untuk berubah dan berkembang kearah yang lebih baik,” tegas Pastika yang menurutnya saat ini Amlapura sebagai ibukota dari Kabupaten Karangasem telah banyak mengalami kemajuan bukan saja dari sisi penataan kota melainkan juga dari sisi kesejahteraan masyarakatnya dan hal tersebut menurutnya harus dikembangkan lagi.
 
Oleh karena itu, ia juga menginginkan adanya dukungan dari seluruh lapisan masyarakat bukan hanya dari pihak pemerintah, dalam upaya untuk membangun Kabupaten Karangasem khususnya Kota Amlapura menjadi lebih maju dan mampu untuk bersaing dengan kabupaten lainnya di Bali. Lebih lanjut disampaikan Pastika melalui pawai budaya kali ini, ia sangat mengharapkan agar segala yang ditampilkan dalam pawai tersebut dapat dijadikan sebagai asset budaya Kabupaten Karangasem, mengingat Kabupaten Karagasem banyak memiliki tradisi budaya yang tidak dimiliki oleh kabupaten lain sehingga berbagai tradisi tersebut tetap eksis dan mampu menarik minat masyarakat maupun wisatawan untuk menikmatinya.
 
Selain itu pelestarian juga sangat diperlukan baik itu dari pihak pemerintah dan juga seluruh masyarakat sehingga tradisi budaya tersebut dapat terjaga dengan baik dan dinikmati oleh seluruh masyarakat dunia.
 
Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri mengatakan, momentum hari jadi Kota Amlapura ini merupakan event untuk memperkenalkan dan mempromosikan seni dan budaya Karangasem kepada dunia nasional dan internasional dengan harapan kegiatan ini mampu memberikan dampak yang positif terhadap pembangunan Karangasem pada bidang industri pariwisata berbasis budaya karena pariwisata dan budaya merupakan satu kesatuan yang saling mendukung. Pembangunan bidang kebudayaan terutama mengembangkan dan melestarikan nilai-nilai budaya di masyarakat tidak bisa terlepas dari pembangunan sektor pariwisata karena satu sama lain saling terkait.
 
Selain Festival, juga akan diselenggarakan Pameran Hasil dan Potensi Pembangunan Kabupaten Karangasem. Pameran ini merupakan salah satu media untuk menyampaikan hasil-hasil pembangunan yang telah dicapai oleh Pemerintah Kabupaten Karangasem sekaligus sebagai ajang promosi hasil-hasil produk Kabupaten Karangasem baik yang dihasilkan oleh kelompok-kelompok binaan maupun hasil karya serta kreativitas atau inovasi dari masyarakat Karangasem.
 
Pembukaan ditandai dengan pemukulan gederang yang dilakukan oleh Wakil Gubernur Bali Ketut Sudikerta yang di damping oleh Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri, Wakil Bupati Karangasem I Wayan Arta Dipa serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah kabupaten Karangasem. Selain pawai budaya tersebut, peringatan HUT Kota Amlapura juga diisi dengan pelaksanaan pameran yang akan berlangsung dari tanggal 14 – 27 Juni 2017. [sumber: birohumas.baliprov.go.id]
 
*) Judul Asli: Wagub Sudikerta Buka Pawai Budaya HUT Kota Amlapura Ke-377

TAGS :

Related Articles

- Pesona Rupa Puitika pada Pameran Bali Art Lounge

- "Menyala Wii", The Viral Phenomenon Enchanting Bali, the Island of Paradise

- Forum Pemred SMSI Dukung Upaya Pemerintahan Prabowo Subianto Atasi Kebocoran Pajak Rp 300 Triliun

- Kolaborasi Polda Bali dan Relawan Politik, Menuju Pilkada Bali yang Damai dan Bermartabat

- Ketua SMSI Bali Soroti Pelanggaran Etik Jurnalistik Terkait Diskominfo Tabanan Laporkan 17 Media Online ke Dewan Pers

Komentar