Pameran Industri Kerajinan Jembrana 2016 Dibuka, Peserta Membludak

Facebook Humas Jembrana

Jembrana, Baliterkini.com - Peringatan Hari Ulang Tahun ke 121 Kota Negara yang dibranding dengan Jembrana Festival 2016, kembali menggelar Pameran Industri dan Kerajinan.

Pameran ini dibuka langsung oleh Bupati Jembrana I Putu Artha, Sabtu (13/8) petang di Area Parkir Kantor Bupati Jembrana dan ditandai pengguntingan pita oleh Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Jembrana Kade Ari Sugianti Artha.

Jumlah peserta pameran tahun ini membludak. Bahkan panitia menolak sejumlah calon peserta yang akan membuka stand. Jika tahun sebelumnya (2015) jumlah peserta sebanyak 185, sedangkan tahun (2016) ini jumlahnya meningkat menjadi 222. Pameran ini akan berlangsung selama 9 (Sembilan) hari sejak mulai dibuka.

Sebanyak 107 peserta merupakan pengerajin UMKM asal Jembrana. Sedangkan sebanyak 73 peserta merupakan pengerajin UMKM kabupaten / kota seBali. Sebanyak 4 (empat) peseta luar Bali juga ikut memamerkan hasil karyanya. Selain itu sebanyak 38 peserta merupakan BUMN dan BUMD yang ada di Jembrana.

Bupati Jembrana I Putu Artha mengatakan, jumlah yang mendaftar sangat banyak sehingga ada beberapa yang ditolak karena produk yang dijual bukan kerajinan masyarakat Jembrana, melainkan barang dagangan yang banyak ada di pasar.

“ Pameran disini bukan untuk memindahkan dagangan yang ada di pasar, tetapi hasil kerajinan UMKM Jembrana “ ungkap Artha. [BTcom / Humas Jembrana]


TAGS :

Related Articles

- Kulhad, Gelas Tanah Liat Tradisional yang Bertahan Melawan Dominasi Gelas Sintetik

- Bupati Adi Arnawa Dukung Diskusi Nasional SMSI Badung tentang Pariwisata Berkualitas

- ‘Margadarshakah’ Gambelan Beleganjur Bali Jadi Tren Velocity di Tiktok

- Pawai Ogoh-Ogoh PAUD di Jembrana, Ajang Tanamkan Budaya Sejak Dini

- SMSI Badung Temui Ketua DPRD, Fokus pada Masa Depan Pariwisata Bali

Komentar